Tiger Airways Seenaknya Ganti Jadwal Penerbangan
03 April 2013
Transportasi & Fasilitas Umum
Saya memesan tiket atas nama mertua saya dengan kode booking XEWW8R tujuan Jakarta - Medan pulang pergi. Sewaktu memesan tertera jam keberangkatan 14.30. Setelah beberapa hari tiba-tiba ada email tentang perubahan jam penerbangan dari 14.30 menjadi 16.35. Setelah saya menanyakan pada mertua ternyata dia keberatan dengan jadwal tersebut.Waktu saya menanyakan pada customer service Tiger Airways, ternyata tiket non-refundable yang berarti tidak bisa dikembalikan. Saya juga menanyakan kemungkinan pindah jadwal jam keberangkatan yang berbeda yang ternyata tidak dibolehkan juga dan tanpa kompensasi apa pun dengan dalih perpindahan jam penerbangan kurang dari 4 - 5 jam.Apakah ini cara mencari uang gratis dari Tiger Airways dengan label harga murah. Jadi kalau pelanggan keberatan dengan perpindahan dan tidak bisa pindah ke jadwal tersebut artinya tiket hangus tanpa kompensasi apa pun? Jangan mentang-mentang label penerbangan murah, bisa seenaknya saja mengganti-ganti jadwal. Memang pelanggan cuma iseng aja memesan jadwal penerbangan sehingga kalau dipindah-pindah sesukanya saja tidak berefek apa-apa? yopi yanuar jl letjen suprapto no 64 jakarta
902 dilihat