Lion Air Tidak Mengizinkan Saya Naik Pesawat
01 January 2013
Transportasi & Fasilitas Umum
Saya merupakan salah satu calon penumpang Lion Air. Waktu itu, saya sudah membeli tiket Medan-Jakarta (no penerbangan JT 219) dengan schedule 20.40-22.50. Sekitar pukul 18.30, saya sudah tiba di bandara Polonia dan langsung check in + memasukkan bagasi, kemudian saya masuk ke Boarding Room. Karena masih ada waktu 2 jam, saya memutuskan utk menunggu di Coffe Shop yang ada di depan Boarding room. Saat itu saya bersama teman saya yang juga akan berangkat k Jakarta menggunakan maskapai lain dengan waktu keberangkatan 19.50. Tiba2 teman saya mendapat info bahwa pesawatnya delay s.d jam 21.00.Mendengar info tsb, saya langsung masuk k Boarding room dan mendatangi petugas Lion yang berjaga di depan Boarding Gate 2 utk menanyakan apakah Lion jg akan mengalami delay (saat itu sekitar pukul 19.30). Kemudian mereka menjawab bahwa pesawat akan terlambat tiba sekitar 10-15 menit sehingga waktu keberangkatan jg mundur menjadi 20.50-20.55. Mendengar itu, saya kembali k coffee shop dan masuk kembali k boarding room utk naik k pesawat jam 20.30. Tiba2 para petugas boarding room terkejut karena pesawat sudah akan berangkat. Mereka tidak mengijinkan saya naik pesawat karena berkas penumpang sudah dinaikkan. Saya berpikir bagaimana mungkin penumpang yang sudah check in 2 jam sebelum keberangkatan, tidak diizinkan naik pesawat. Bagaimana mungkin berkas penumpang dinaikkan sedangkan masih ada penumpang yang belum naik pesawat??Lucunya lagi, pesawat yang akan saya naiki berada persis di depan boarding gate dengan pintu masih terbuka.Ketika saya sampaikan mengenai petugas yang mengatakan bahwa pesawat akan terlambat 10-15 menit, mereka malah kebingungan dan tidak ada yg mengaku. Akhirnya dengan terpaksa saya tidak bs naik pesawat dan harus membeli tiket lagi utk last flight dgn harga 90% dr harga tiket saya. Jadwal last flight adalah 21.15 (no penerbangan JT209) dan saat itu sudah pukul 20.50. Saya bertanya kpd petugas tiketnya apakah pesawat ini akan ontime dan mereka bilang ontime. Tapi yang terjadi adalah pesawat tsb baru tiba di bandara pukul 22.05. Terus terang saya sangat kecewa. Ketika mereka bilang delay, ternyata pesawat tiba lebih awal dan saya tidak boleh naik pesawat. Sedangkan ketika mereka bilang ontime, justru delay sampai 1 jam lebih. Beberapa hari setelahnya, saya penasaran dan menghubungi call center Lion utk menanyakan hal yang saya alami, tp setelah berkali-kali menelp, sama sekali tidak diangkat sampai akhirnya saya memutuskan utk menulis surat pembaca ini.Apakah memang seperti ini pelayanan Lion Air? Bagi saya, ini adlh pengalaman berharga dlm memilih maskapai krn ujung2nya, saya membeli tiket 2x yang jatuhnya lebih mahal drpd harga tiket GA**** saat itu. Adapun mengenai detail tiket saya sbb: Tiket 1: GROUP B-JT 219-SEAT 9D-CLASS X-DODDY FADILLAH SYAHLUL-FROM MEDAN TO JAKARTA (CGK) Tiket 2: GROUP A-JT 209-SEAT 1B-CLASS V-NAMA & TUJUAN IDEM TIKET 1 Semoga ke depannya Lion Air bisa lebih profesional & meningkatkan kualitas pelayanannya, salah satunya dgn direct call by phone terhadap penumpang yang sudah Check In tp belum masuk pesawat. Terima kasih. Doddy Fadillah Syahlul Jalan Danau Terusnan No 83 Jakarta
1048 dilihat