Surat Pembaca Indonesia

Apple dan Ibox Service Centre amat sangat mengecewakan

Profesional & Layanan Bisnis

Apple dan Ibox Service Centre mengecewakan   Saya membeli Handphone iphone di ibox, dikarenakan janji dari ibox akan membantu jika ada kendala di HP saya dikemudian hari dan jaminan garansi.   Hanya pengalaman saya pada 29 september 2018 lalu di service center ibox sumarecon mall serpong mengecewakan saya sebagai konsumen.   Beberapa hal yang sangat mengecewakan saya sebagai konsumen :   1.Saya datang di Ibox Bintaro Plaza dan diinfokan untuk membawa langsung ke service center ibox dan dijanjikan sesuai garansi, barang akan diperbaiki dan sebagai konsumer ibox akan diprioritaskan (hanya ini sangat terbalik dan tidak sesuai kenyataan) 2.Saya datang dengan keluarga ke mall sumarecon serpong jam 13.30 dan melihat antrian di hari sabtu yang panjang, tidak ada nomer antrian, tidak ada kursi tunggu dan hanya efektif 1 orang yang melayani dengan laptop dengan total orang mengantri 8 orang saat itu dibelakang saya.   3.Saya jelaskan kepada saudara Hadi bahwa HP iphone 6 istri saya yang dibeli 1 tahun lalu (masih dalam garansi, garansi berakhir 27 oktober 2018). Tiba-tiba tidak bisa menangkap sinyal wifi dan bluetooth error tidak bisa terkoneksi baik.   Pada awal pengecekan saudara Hadi menyampaikan bahwa pengecekan barang akan dikirim dan memakan waktu 12-14 hari kerja (infonya barang dikirim)   Lalu pada saat pertengahan dia menyampaikan garansi Apple saya void (tidak berlaku lagi) karena ada flek setitik di HP nya dan dinyatakan ini tidak bisa diperbaiki dan ditawarkan atau replace unit sama dengan penambahan biaya.   Saya sebagai konsumen kaget dan kecewa sekali, bahwa garansi saya sesuai janji pembelian dinyatakan tidak berlaku sepihak, saya menanyakan tidak terima dan ajukan keberatan.   Saudara Hadi bilang untuk keberatan saya harus telp ke Apple Singapura dan menjelaskan terkait permasalahan saya dan meminta kebijakan dari Apple Singapura terkait permasalahan saya.     Saya keberatan dan meminta bertemu dengan atasan ybs. Dijelaskan bahwa atasannya tidak bertugas dan akan ada di lokasi selasa 2 Oktober 2018.     Sungguh mengecewakan, atasan tidak ada di tempat dia tidak mengerti hal apa yang  harus dilakukan terkait permasalahan saya, tidak ada prosedur eskalasi penyelesaian permasalahan.   Saya meminta form pengajuan keberatan dan banding, mengapa garansi saya dianggap void dan dinyatakan sepihak bahwa tidak berlaku, lalu ybs mengetik dan memprint formulir pengecekan dalam bahasa Inggris lalu ditulis tangan beberapa note, bahwa isinya saya paham telah dilakukan pengecekan dan garansi saya dinyatakan tidak berlaku (ini namanya membodohi konsumen, dianggap saya tidak paham bahasa Inggris) dan Hadi hanya bisa meminta saya untuk menghubungi Apple Singapura, karena Ibox dan Apple Indonesia tidak mempunyai wewenang apapun.  Saya menolak menandatangani formulir tersebut dan saya seketika meninggalkan lokasi tersebut dengan alasan masalah saya tidak terpecahkan, tidak ada solusi, garansi dianggap tidak berlaku sepihak dan pelayanan tidak profesional dari Ibox dan Apple.   Saya berkesimpulan: 1.  Konsumen sangat dirugikan Apple karena nama besar Apple dan Ibox dan harga yang mahal dari unit tidak menjamin layanan purna jual yang baik dan berorientasi konsumen. 2.  Tidak ada Manager on duty dan sama sekali tidak jelas SOP penyelesaian masalah. 3.  Garansi 1 tahun hanya janji belaka, jika HP saya ini ada penyok dan screen pecah, saya maklum ini kesalahan saya. Sedangkan flek di titik atas dianggap void. Saya keberatan tidak ada mekanisme keberatan? (konsumen bukan raja dan hanya sumber pemasukan numpang lewat) 4.  Apa gunanya ada Ibox dan Service Center di Indonesia, jika penyelesaian masalah hanya bisa dilakukan di Singapura.   Agar masalah saya ditanggapi dan menjadi informasi bagi konsumen lain.


598 dilihat