Surat Pembaca Indonesia

Head Lamp Ertiga Berembun, Belum Ada Solusi

Profesional & Layanan Bisnis

Medan - Pada awal bulan Maret 2013, saya membeli mobil Suzuki Ertiga GL Double Blower di diler PT Oto Mitra Perkasa Medan. Setelah beberapa minggu, saat pemakaian waktu hujan dimalam hari head lamp berembun.Masalah tersebut sudah saya laporkan ke bengkel PT Trans Sumatera Agung (TSA) bersamaan dengan service 5000 km. Bengkel mengganti kedua unit head lamp tersebut dengan yang baru.Namun setelah penggantian tersebut, kaca head lamp tetap saja berembun, bahkan kondisinya lebih buruk dari keadaan semula. Karena bengkel Trans Sumatera Agung belum bisa memberikan solusi, saya meminta diganti dengan head lamp yang lama.Sejak itu hingga saat ini, Suzuki belum bisa memberikan solusi terhadap masalah saya. Lewat suara pembaca ini, saya mengharapkan agar keluhan saya segera ditanggapi, terimakasih.TaslaniKomplek Stella Residence, Medantaxlani@gmail.com081361484893(wwn/wwn)


716 dilihat