Surat Pembaca Indonesia

Memohon Graha Raya Mengembalikan Uang Pembatalan Pembelian Rumah

Pertanian, Pertambangan & Konstruksi

Jakarta - Pada tanggal 14 September saya mendatangi Kantor Pemasaran Graha Raya dan berniat ingin membeli rumah di Cluster Gracia. Pada saat itu sedang ada Program Pick The Prize. Saya ditemui Sales Coordinator Sdr Septiandri (Andrie) dan saya memilih di lokasi Blok G 02 Rumah Sudut dengan LT 150 M2 dan LB 67 M2. Kemudian saya meminta tolong dibuatkan simulasi harga dengan Tata Cara Pembayaran KPR dengan DP 20% dicicil 6 (enam) bulan.Pada saat itu kami sepakat bahwa harga Tanah Rp 2,2 juta per meter dan Bangunan Rp 2,9 juta per meter. Saya mendapat diskon 15% untuk harga tanah, dengan total harga rumah tersebut Rp 522,280,000 (sudah Ppn 10%). Keesokan harinya pada tanggal 15 September 2010 saya datang ke kantor pemasaran untuk membayar uang booking fee sebesar Rp 5 juta.Pada tanggal 16 September saya mendapat SMS dari Sdr Andrie yang mengatakan bahwa harga rumah yang telah disepakati tersebut ada perubahan lagi karena ada biaya strategis 2,5% dan harga bangunan naik jadi Rp 3,190,000 per meter. Saya terkejut karena harganya berubah di luar kesepakatan awal dan bukan kesalahan saya dan merasa sudah sepakat. Kemudian saya nego kembali. Hanya bisa menambah biaya strategis saja. Karena, jatuh tempo uang tanda jadi adalah 3 (tiga) hari setelah tanggal booking maka pada tanggal 17 September 2010 saya transfer kembali sisa uang tanda jadi Rp 8,1 juta via BCA. Kemudian sekitar pada tanggal 18 dan 19 September 2010 Bapak Bayu dan satu lagi orang yang mengaku atasan Bapak Andrie menelepon saya dan mengatakan bahwa harga rumah yang dibuat Bapak andrie tersebut salah dan saya ditetapkan dengan harga baru dan ditawarkan lokasi lain. Oleh karena beberapa kali nego tidak ketemu hasilnya dan pihak Graha Raya tetap dengan pendiriannya maka pada tanggal 21 September 2010 saya dengan Bapak Andri dan Bapak Bayu sepakat untuk membatalkan pembelian rumah serta uang tanda jadi akan dikembalikan dalam waktu 14 hari. Saya diminta membuat surat pembatalan dan dikirmkan via email ke Bapak Andrie.? Hampir 1 (satu) bulan kami menanyakan uang pengembalian tanda jadi tidak ada kejelasan. Selalu dijawab, "saya bicarakan dengan management" atau "ya, pak, pasti" atau "ya, Pak, masih dalam proses".Pada pertengahan November saya dikirim kuitansi pengembalian uang untuk saya tandatangani dan kemudian dikirim kembali ke Graha Raya tanggal 15 Nopember 2010. Sampai saat ini tidak ada kabarnya tentang proses pengembalian uang saya.Sehubungan dengan ini saya menghimbau dan memohon kepada Pihak Graha Raya untuk dapat merespon dan segera mengembalikan uang saya tersebut karena ini adalah kesalahan Pihak Marketing Graha Raya (Sdr Andrie) yang tidak informatif sehingga merugikan calon konsumen. Insya Allah saya mengharapkan Pihak Graha Raya dapat menyelesaikan masalah ini dengan baik. Atas perhatian dan kerja samanya saya ucapkan terima kasih.?Heri MunandarKomp Telkom Blok E No 10 Sungai Buah Palembanghermun65@yahoo.com 07117011717(msh/msh)


772 dilihat