Surat Pembaca Indonesia

Parkir di Galael Tebet tidak Transparan

Perhotelan & Kenyamanan

Hari Sabtu, 03 Juli 2010, saya berbelanja di Gelael tebet. Pada saat masuk diberikan tanda masuk, tanpa keterangan parkir. Pada saat keluar, jam 14:30, satpam di pintu keluar meminta uang parkir Rp 2.000. Namun ketika saya minta karcis tanda bayar, satpam yang bersangkutan dengan nada agak tinggi mengatakan tanda masuk tersebut berfungsi sebagai karcis parkir. Dan tidak ada tanda terima pembayaran.Sebagai konsumen, seharusnya saya berhak diberikan tanda terima pembayaran. Apakah parkir di Gelael tebet dilakukan secara resmi, atau dikelola liar ? Ini bukan masalah uang Rp 2.000, tetapi masalah hak konsumen mendapatkan tanda terima pembayaran. Dan juga pelayanan yang baik. Andri Pangaribuan Kelurahan Tengah Kramat jati Jakarta Timur


824 dilihat