Antrian Calon Penumpang Taksi di GM Plaza Berdasarkan Tips?
09 March 2015
Perhotelan & Kenyamanan
Jakarta - Sabtu (28/2) pukul 21.10 WIB, setelah belanja di Gajah Mada Plaza, kami menunggu taksi ditempat yang disediakan dengan sistem antrian. Saat itu taksi resmi yang mengetem sedang kosong.Oleh karena itu kami meminta tolong kepada petugas security (seragam biru gelap) yang bertugas mengatur taksi bagi pengunjung untuk memanggilkan taksi.Namun ketika masuk taksi yang pertama, petugas memberikannya kepada pengunjung lain yang baru keluar dari Plaza.Kami mengingatkan kembali kepada petugas bahwa kami sudah mengantri dan memesan sejak dari tadi.Petugas menawarkan taksi dari perusahaan lain yang langsung kami tolak. Kami lebih memilih menunggu taksi resmi di Gajah Mada Plaza.Kejadian pertama terulang lagi, karena taksi berikutnya juga diberikan kepada pengunjung yang baru keluar. Saya sampai adu mulut dengan pengunjung tersebut.Kami sudah sampaikan bahwa kami sudah terlebih dahulu antri. Ternyata pengunjung tersebut membahas perihal "upah" yang membuat sadar mengapa kami diabaikan.Apakah memang seperti itu pengaturan antri taksi di Gajah Mada Plaza? Pengunjung yang mengantri taksi boleh diabaikan, disalip dan lebihmengutamakan pengunjung lain yang akan memberi tips?JenitaApartemen Green Park View, Jakarta Baratjenitachang@yahoo.com08119773079(wwn/wwn)
694 dilihat