Surat Pembaca Indonesia

Kelakuan Petugas bayar Parkir ISS Parking

Perhotelan & Kenyamanan

Pada tanggal 7 November 2012 saya keluar parkir dari mal Citraland (Grogol)menggunakan mobil pada pukul 19:36:17 dilayani oleh saudara Fadly (tertera di karcis parkir) dengan biaya Rp.3000. Pada saat pembayaran saya memberikan uang pas dan ada uang receh sebesar Rp.500 dengan pecahan Rp.200 dan Rp.100(3 koin) sisanya uang Rp.1000 (2 koin) dan Rp.500. Kemudian uang saya dikembalikan dengan alasan bahwa uang receh tidak diterima dan apabila diterima maka gaji dia akan dikurangi sesuai dengan jumlah yang dia terima, sambil menjelaskan dengan nada suara yang tidak sopan dan keras.Yang menjadi pertanyaan saya adalah apakah benar ISS Parking Management tidak menerima uang pecahan Rp.100 dan Rp.200 sebagai pembayaran yang sah? Atau petugas pembayaran yang bersangkutan tidak ditraining untuk berbicara yang sopan? Apabila benar apa yang dikatakan oleh petugas tersebut bahwa ISS akan memotong gaji karyawan yang bersangkutan jika menerima uang receh, maka ISS Parking Management harus menempel pemberitahuan untuk seluruh loket yang ada agar para pengguna fasilitas parkir tidak diperbolehkan untuk membayar dengan uang receh.Dan masalahnya adalah cara bicara petugas bersangkutan sangat tidak sopan, seharusnya sebagai petugas yang melayani orang banyak harus lebih ramah dan sopan. Harap Management ISS Parking dapat memberikan tanggapan yang semestinya atas pengaduan melalui surat pembaca ini. Atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih. ricky suwandi Perumahan Kemang Pratama 3, Jln. Duranta Blok E8 no.19 Bekasi


1564 dilihat