Surat Pembaca Indonesia

Starbucks Card Mengecewakan

Perhotelan & Kenyamanan

Starbucks Card sungguh mengecewakan dan tidak profesional. Janji bahwa setiap pengguna mendapatkan reward berupa satu minuman gratis setiap pembelian 10 minuman tidak didukung oleh sistem yang terpercaya dan layanan pelanggan yang responsif. Saya pengguna Starbucks Card nomor 6087410445591995. Berdasarkan informasi www.starbucks.co.id/card per 3 Maret 2014, saya berhak atas 4 minuman gratis karena telah membeli sebanyak 40 minuman secara akumulatif. Sayangnya, ketika hendak menukar reward tersebut di beberapa gerai Starbucks di Skyline Building, Grand Indonesia, Plaza Indonesia, dan Plaza Semanggi, para barista mengatakan bahwa saya tidak berhak atas satu reward pun. Alasannya, tak ada notifikasi reward pada mesin kasir. Hal ini berarti data transaksi belanja pada Starbucks Card tidak terintegrasi dengan mesin kasir. Pada 24 April 2014, saya kembali mengecek jumlah reward saya di situs Starbucks Card. Tercatat, saya berhak 3 minuman gratis. Namun, ketika hendak menukarkan reward di Plaza Semanggi, barista kembali menolak. Saya telah melaporkan permasalahan teknis ini melalui layanan pelanggan sejak Maret 2014. Ibu Silvia, yang menerima keluhan saya, hanya mengatakan akan melakukan pengecekan. Namun, hingga kini, permasalahan tak kunjung selesai. Saya sungguh kecewa. Tagline Starbucks Card, It's more than just a stored value card, sungguh tak sesuai kenyataan (kalau tidak bisa disebut isapan jempol). Di tengah persaingan antargerai kopi yang semakin ketat, Starbucks seharusnya responsif dengan keluhan pelanggan. Namun, apa yang saya alami sungguh kontraproduktif dengan upaya Starbucks untuk menjadi yang terdepan dalam bisnis kopi. Saya menuntut penjelasan dari manajemen Starbucks.


1448 dilihat