Surat Pembaca Indonesia

Restoran Ahwat Kelapa Gading tidak Bertanggung Jawab

Perhotelan & Kenyamanan

Pada tanggal 9 Desember 2013 saya sekeluarga makan di restoran Ahwat Kelapa Gading. Dan saya memesan Brokoli Cah Sapi, dimana terdapat lalat yang telah mati diantara sayuran tersebut. Saya mencoba melaporkan pada pihak restoran (karyawan) dan tidak digubris sama sekali.Saya mencoba melaporkan lagi ke karyawan lain dan karyawan tersebut hanya mengambil sisa sayuran tersebut dan membawanya ke dapur. Namun tidak ada tindakan yang lebih lanjut dari pihak restoran. Orang tua saya mencoba melaporkan kembali ke kasir yang biasanya dijaga oleh pemilik restoran. Namun malam itu tidak ada pemilik restoran.Namun saya kecewa mendengar jawaban dari pihak kasir "maaf ya bu, tapi kenapa baru lapor sekarang, knp gak lapor sejak pas makanan itu ditaruh di meja?" Memang pihak restoran sudah meminta maaf. Namun sepertinya pihak restoran meragukan niat kami untuk protes dan menyangka kami tidak mau membayar atau meminta sayuran ganti" tapi apa keluarga saya mau makan sayur yang ada lalatnya kalau memang lalat tersebut ada didpn mata kami?Sebenarnya pihak restoran hanya membela diri, sehubungan tidak adanya pemilik restoran dan karyawan tersebut harus mengganti rugi seharga sayur tersebut apabila menggambil keputusan disaat tidak ada pemilik restoran.Mohon ditindaklanjuti apabila pemilik Restoran Ahwat membaca surat pembaca ini karena jujur keluarga saya kecewa atas pelayanan yang tidak profesional restoran ini.


1369 dilihat