Beli Lemari Es Cacat dari Electronic City
21 December 2010
Perhotelan & Kenyamanan
Pada hari minggu tanggal 19 Desember 2010 saya dan istri pergi ke Electronic City Mal Artha Gading untuk membeli lemari es 2 pintu. Setelah melihat aneka lemari es yang ada, akhirnya kami memutuskan untuk membeli lemari es 2 pintu merk Sharp. Petugasnya menjelaskan pada saat itu, bahwa apabila transaksi dilakukan sebelum jam 17.00 maka lemari es akan dikirimkan besok, namun apabila dilakukan setelah jam 17.00 maka akan dikirim 2 hari kemudian. transaksi pembayaran kami lakukan sebelum jam 17.00 sehingga sesuai penjelasan sebelumnya, lemari es akan diantar pada hari senin tanggal 20 desember 2010, di mana sebelum pengiriman saya akan ditelepon untuk konfirmasi dari bagian pengiriman electronic city. Hari senin tanggal 20 desember 2010, sampai dengan jam 16.00 WIB saya belum menerima telpon konfirmasi dari pihak electronic city. Kemudian saya menghubungi electronic city via telepon, dan dijelaskan bahwa karena pengiriman padat, maka pengiriman akan dilakukan pada shift yang jam 18.00 s/d 22.00. saya meminta kepada petugas agar dikirim sebelum jam 21.00. pada jam 20.30 saya ditelpon oleh petugas pengiriman, karena mereka tidak berhasil menemukan alamat pengiriman. bukan untuk melakukan konfirmasi. jadi dari pihak electronic city sama sekali tidak melakukan konfirmasi jam pengiriman kepada saya. kemudian setelah itu kardus lemari es dibuka, dan lemari es diletakan di tempat sesuai yang saya minta. beberapa menit setelah petugas meninggalkan rumah kami, istri saya bilang bahwa ternyata bagian pintu freezer ada yang penyok, dan engsel pintu lemari es utama tidak berfungsi sebagaimana mestinya. saya segera menelpon petugas pengirim, dan menjelaskan bahwa kulkas penyok, dan meminta mereka segera kembali untuk mengambil kulkas yang penyok tersebut. tapi berdasarkan pengakuan mereka, saat itu mereka sudah berada di sunter, sehingga saya diminta untuk menelpon ke electronic city. setelah saya menghubungi electronic city pada nomor yang tertera di invoice, ternyata bukan nomor telpon electronic city mal artha gading, karena petugasnya menyampaikan bahwa laporan saya akan diteruskan ke electronic city mal artha gading. karena saya ingin segera dibereskan, saya minta nomor telpon electronic city mal artha gading, kemudian saya menghubungi langsung kesana dan menjelaskan permasalahannya. menurut pihak electronic city mal artha gading, mereka akan mengirimkan dalam waktu 2 hari kerja, yaitu hari rabu tanggal 22 desember 2010. saya menolak dan meminta agar segera lemari es pengganti dikirimkan pada hari selasa tanggal 21 desember 2010, namun dari pihak electronic city mal artha gading tetap bilang tidak bisa, karena sistem internal mereka. saya sebagai konsumen merasa sangat dikecewakan oleh electronic city, karena ternyata lemari es yang dikirimkan kepada saya lemari es yang cacat produksi, ada penyok di bagian pintu freezer, dan pintu utama kulkas engselnya tidak berfungsi sebagaimana mestinya. Apakah karena lemari es yang saya beli menurut electronic city nilainya tidak seberapa, sehingga untuk meminta penggantian segera atas lemari es cacat produksi, yang jelas bukan kesalahan saya, harus menunggu selama 2 hari lagi, karena sistem dan mekanisme kerja dari electronic city tidak efisien? bagaimana sebenarnya quality control dari Electronic City sehingga produk yang jelas-jelas cacat secara fisik bisa dikirimkan kepada konsumen? Layanan purna jual yang sungguh sangat jelek, karena tidak sampai 30 menit lemari es kami terima, ada cacat produksi, langsung dilaporkan ke pihak electronic city, namun harus menunggu 48 jam hanya karena ketidaktelitian pihak electronic city dalam mengirimkan produknya kepada konsumen. silakan dipikirkan kembali sebelum berbelanja di electronic city, pastikan ketentuannya seperti apa, dan yang paling penting sebelum memeriksa produk yang dibeli secara keseluruhan, jangan biarkan petugas pengiriman pergi terlebih dahulu. Suryo Lastandyono Perumahan Bea dan Cukai Sukapura, Jalan Siak Blok K5 No.1, Jakarta Utara 14140 Jakarta
2518 dilihat