KPR Panorama Bali Residence Ditolak, Uang Muka tidak Dikembalikan
24 May 2017
Perhotelan & Kenyamanan
Ilustrasi KPR Foto: Tim Infografis, Luthfy Syahban Jakarta - Akhir tahun 2015, saya memutuskan membeli rumah bersubsidi tipe 30/60 yang saat itu masih berupa tanah kosong seharga 200 juta di Panorama Bali Residence Jalan Putat Nutug Ciseeng, Parung, Bogor dengan developer PT Arya Lingga Manik. Sebelumnya dijelaskan olehsales bahwa saya mendapat subsidi uang muka sebesar Rp 15 juta, jadi cukup membayar booking fee Rp 1 juta dan uang muka sebesar Rp 4 juta. Booking fee saya bayar pada tanggal 31 Desember 2015 dan uang muka tanggal 30 Januari 2016. Setelah melengkapi semua dokumen untuk pengajuan KPR yang memakan waktu cukup lama, ternyata pengajuan KPR saya ditolak oleh bank TTN. Oleh karena itu saya hanya meminta pengembalian uang muka sebesar Rp 4 juta, tetapi Panorama Bali Residence menolak dengan alasan uang tersebut adalah booking fee Rp 5 juta. Panorama Bali Residence (PT Arya Lingga Manik) menganjurkan saya untuk melanjutkan proses KPR, tetapi dengan harga rumah yang sudah naik dan lokasi rumahberbeda dengan sebelumnya. MOhon tanggung jawabnya, terima kasih. Sudarmadi ssudarmadi08@gmail.com 08170028835
889 dilihat