Surat Pembaca Indonesia

KECEWA BERAT DENGAN PELAYAAN KARYAWAN

Perhotelan & Kenyamanan

Saya Erwin Djaja Hartanto bersama kakak saya Temmy Djaja Hartanto, adik saya Shirly, dan kawan saya R.D Nababan (nama sesuai tertera di tiket) dan pemesanan tiket melalui traveloka, penumpang Lion Air JT-886 dan IW-1506 (penerbangan transit) yang tertulis di tiket berangkat tanggal 08 Jan 2014 dari Soekarno Hatta Intl (CGK) pukul 05.05 dan tiba di Ambon jam 11.55 lalu di lanjutkan penerbangan Ambon menuju Sorong pukul 12.40 dan tiba di Sorong 13.50. Saya datang check in di bandara Soekarno Hatta pukul 04.00 dan petugas check in bandara mengatakan saya harus menghubungi bagian pelayanan Customers yang bernama Lorens Daniel dan Septa,dan ternyata penerbangan tersebut di nyatakan tidak terbang di karenakan penumpang dari ambon ke sorong hanya 13 penumpang.dan sekarang sebagian di ke hotel,saya dan kawan meminta untuk penerbangan,dan di pindahkan ke xpress air pada tanggal 9 pukul 1.05 wib.dan hanya di ganti uang transport sebesar 150.000,-/org. Dan semua petugas di bandara hanya bilang "saya hanya kerja,saya ikuti peraturan perusahaan" dengan kejadian ini saya rugi hotel 1 malam di sorong, dan 1 malam di raja ampat. Ane ga minta caci maki,ane juga ga ngarep cendol, ane cuma mau orang pemerintahan terutama dari kementrian perhubungan meninjau kelayakan perusahaan penerbangan tersebut.


672 dilihat