Surat Pembaca Indonesia

Kecewa dengan Pelayanan Sony Xperia Service Center Senayan City

Perhotelan & Kenyamanan

Saya pengguna Sony Xperia M2 dengan tanggal pembelian 15 Juni 2014. Tetapi setelah 1 bulan lebih pemakaian, muncul masalah di layar (muncul bercak seperti embun di dalam layar) serta tidak bisa membaca sim card apapun. Mengetahui hal itu saya menuju ke Sony Xperia service center di Senayan City pada tanggal 2 Agustus 2014. Petugas menjanjikan 14 hari kerja untuk masalah yang saya alami akan selesai. Karena sudah hampir 1 bulan belum mendapat kabar, saya menuju ke Sony xperia service center di Senayan City lagi untuk menanyakan kejelasan (karena line telepon ketika saya telepon tidak pernah menjawab/tidak pernah diangkat. Lalu punya line telepon untuk apa? Hanya sebagai aksesoris ?). Sesampainya disana pada tanggal 30 Agustus kemarin, alangkah kagetnya ketika saya menanyakan kejelasan status garansi HP saya kemajuannya sudah seperti apa, petugas menjawab "Maaf pak HP nya masih di pusat, bapak sabar ya pak, ini baru 1 bulan, ada juga kok yang sampai 2 bulan". Lalu lebih kaget lagi ketika invoice saya yang berwarna kuning dan tepat dibuat per tanggal 2 Agustus ketika saya menggaransikan Sony saya, diganti dengan invoice baru warna putih. Ketika saya menanyakan gunanya untuk apa. Petugas bilang karena invoice pertama saya salah dan tidak ada tanda tangan staf yang menghandle keluhan saya per tanggal 2 Agustus. Ketika saya baru menyadari hal itu, saya makin kecewa dengan keteledoran staf Sony Xperia service center. Mendengar kata-kata yang tidak mengenakan consumer seperti itu. Saya bergegas langsung pulang saja karena sudah terlanjur kecewa. Hingga surat ini diturunkan masih tidak ada itikad baik dari pihak Sony Xperia service center untuk memastikan HP saya kapan selesai. Saya mohon untuk pihak sony untuk mencarikan solusi terbaik saya dan Sony Xperia M2 saya yang sedang digaransikan karena disini saya sebagai consumer merasa dirugikan dengan kualitas aftersales sony. Terima kasih. bukti invoice : https://imageshack.us/i/knZRdTnMj


1039 dilihat