Surat Pembaca Indonesia

Kredibilitas Developer Perumahan Samudera Residence Patut Dipertanyakan

Perhotelan & Kenyamanan

Pada tanggal 8 Januari 2014 saya membayar biaya booking sebuah rumah di Bojong Gede, Perumahan Samudera Residence setelah sebelumnya beberapa kali mengecek lokasi dan berbincang-bincang dengan salah satu marketingnya yang bernama Rangga. Pembelian rumah menggunakan nama kaka saya Afini. Kami berencana membeli rumah untuk orang tua kami agar dapat lebih dekat dengan kami. Mereka (marketing perumahan) mengatakan akan membangun beberapa ratus rumah baru di daerah sana. Proses pembangunan sedang berjalan dengan beberapa unit diantaranya sudah ada yang ditempati. Selanjutnya pada tanggal 11 Januari 2014 saya membayar uang DP rumah tersebut. Pihak marketing mengungkapkan jika ternyata dari pengajuan KPR ke Bank di tolak, uang booking akan hangus , sedangkan uang DP akan kembali 100%. Setelah lama tidak mendapat kabar, akhirnya dapat kabar gembira bahwa pengajuan KPR kami disetujui pada tanggal 3 Maret 2014. Pihak marketing mengatakan akan memberi kabar selanjutnya jika SPK sudah keluar. Tanggal 6 Maret saya menanyakan perkembangan lebih lanjut, ternyata ada masalah yaitu revisi SPK dari pihak Bank sehingga saya diminta untuk menunggu kabar dari mereka. Setelah menunggu terlalu lama tidak ada kabar akhirnya tanggal 19 April 2014 saya kembali menanyakan perkembangan persetujuan pihak Bank tersebut. Dan ternyata dari pihak marketing mengatakan ternyata aplikasi saya di Reject oleh pihak Bank karena adanya keterlambatan pembayaran cicilan kakak saya. Anehnya, kenapa menunggu selama itu baru saya dikabarkan bahwa pengajuan KPR saya ditolak?. Pihak marketing katanya pernah berusaha menghubungi saya tetapi Hp tidak aktif. Sangat lucu kabar sepenting itu mereka hanya berusaha seperti itu mengabarkan ke saya. Mengapa harus menunggu selama itu dan baru memberi tahu setelah saya yang menanyakan?. Akhirnya saya meminta uang DP yang dijanjikan akan dikembalikan untuk segera dikembalikan ke saya. Pihak marketing berjanji akan segera memproses hal ini. Saya tunggu sekian lama belum ada kabar pengembalian uang DP saya, sampai akhirnya saya telepon kembali pihak marketing. Saya mendapatkan jawaban yang sangat mengejutkan, bahwa uang saya belum dapat dikembalikan karena sedang ada masalah dengan pihak developer. Pihak marketing perumahan Samudera Residence sendiri memngungkapkan bahwa honor mereka sendiri belum dibayarkan oleh pihak developer. Hal ini tentu membuat pertanyaan besar tentang kredibilitas dari developer perumahan Samudera Residence. Akhirnya tanggal 28 Juni 2014 saya minta kepastian pengembalian uang saya, pihak marketing mengatakan bahwa developer hanya bersedia mengembalikan 50% uang DP saya karena saya dianggap mengundurkan diri. Tentu saja saya tidak terima, karena tidak ada perjanjian seperti itu sebelumnya. Hingga saat ini, belum ada kejelasan pengembalian uang DP saya. Sepertinya developer perumahan Samudera Residence merupakan perusahaan abal-abal yang suka mengakali uang booking dan DP para konsumennya. Dengan berbagai alasan mereka akan susah dan lama mengembalikan uang konsumennya. Proses penembalian yang berbulan-bulan tak kunjung selesai sangat memperlihatkan kredibitas perusahaan tersebut.


2791 dilihat