Kecewa Pelayanan Online Shopping Lazada
24 July 2012
Perdagangan
Pada Selasa tanggal 17 Juli 2012 saya membeli sebuah headset Sennheiser px 100 di Lazada dengan nomor pemesanan 200073766. Kemudian pada esok harinya saya melakukan pembayaran via internet banking dan melakukan konfirmasi pada halaman konfirmasi pembayaran disitus Lazada. Sabtu, saya iseng menanyakan status barang saya via email ke support@lazada.co.id karena barang belum juga sampai ditangan saya. Sehari kemudian, hari minggunya saya diberikan nomor tracking untuk tracking barang ke fisrt logistic.Saya terkejut, disana pesanan saya baru dikirim hari sabtu tanggal 21 Juli 2012. Padahal selama saya berbelanja online, baru kali ini saya mengalami lamanya pengiriman barang ke konsumen. Dan tidak hanya itu, hari Senin pagi tanggal 23 Juli 2012 first logistic menelepon saya. Karena saya berkerja malam, saya mendapatkan miss call empat kali di handphone saya. Saya callback dan diterima oleh kurir first logistic.Kemudian dia bertanya dimana rumah saya dan saya terangkan dengan detail. Katanya akan diantar sore, namun sore saya telp lagi katanya akan diantar setelah berbuka atau setelah tarawih dan akan sms saya dulu. Saya tunggu niat baiknya, tapi tidak terlaksana juga. Hari ini, sama. Saya mendapatkan empat miss call lagi. Saya call back dan dengan orang yang sama, dia berdalih sudah ke tempat saya. Namun tidak menemukan gang rumah yang saya maksud sebelumnya.Hari ini tujuh hari sejak saya melakukan pembayaran. Namun saya belum menerima barang yang saya pesan dari Lazada. Sangat tidak sesuai dengan apa yang tertera di website Lazada bahwa "Lazada mengirim produk ke seluruh Indonesia paling lambat dalam 2-6 hari kerja". Sebagai pembanding, belanja online ditempat lain dengan kurir JNE, biasanya saya terima dalam 2-3 hari. Ongkos kirim gratis ternyata harus ditebus dengan lamanya pengiriman. Harmadi Wibowo Jl. Singkawang No.36 Pekanbaru, Riau
1120 dilihat