Mobil Kecelakaan Saat Pengiriman, Mega Dwidaya Tak Bertanggung Jawab
29 August 2023
Perdagangan
Saya melakukan pengiriman kendaraan roda empat Honda Brio melalui jasa ekspedisi Mega Dwidaya Logistik tanggal 29 Desember 2022 berdasarkan bukti serah terima kendaraan. Pada 30 Desember 2022, saya mendapatkan informasi bahwa kendaraan yang mengangkut kendaraan saya mengalami kecelakaan sehingga kendaraan saya terguling ke jurang dengan kondisi rusak berat.Saya kecewa karena sampai saat ini Mega Dwidaya Logistik lepas tangan tidak bertanggung jawab penuh untuk melakukan perbaikan kendaraan dan juga tidak mengirimkan kendaraan milik kami tersebut. Sudah tujuh bulan tanpa kejelasan.Mohon mendapat perhatian serius dari Mega Dwidaya Logistik. Terima kasih. Taufik taufik.kamila@gmail.com
365 dilihat