Buruknya pelayanan AUTO2000 PASTEUR BANDUNG
19 February 2018
Perdagangan
Disini saya ingin berbagi pengalaman pahit saya sekaligus mencari solusi dalam permasalahan saya dengan auto2000 pasteur bandung. Pada tanggal 26 Oktober 2017 sore hari saya menghadiri acara ulang tahun TAF yang katanya di acara ini banyak program yang menguntungkan dan juga bonus yang menggiurkan. Setelah bertemu dengan salah satu sales disini yang berinisial RM, saya didampingi rekan saya berkonsultasi untuk mobil yang diinginkan. Tergiur dengan bonus yang ditawarkan sales, malamnya pun saya menandatangani SPK dan memberikan booking fee sebesar 5 juta rupiah untuk unit Avanza E-Mt sebagai tanda keseriusan saya, saya pun meminta pada sales untuk memprosesnya pada bulan desember karena satu dan hal lainnya.  Beberapa bulan berlalu, di bulan desember saya memasukan aplikasi nya karena ini kredit, dan pada pertengahan desember sales pun mengabari saya karena unit tersebut habis dan tidak tersedia lagi di cabang auto2000 mana pun, dan sales pun hanya memberi solusi untuk refund. Penasaran dengan hal tersebut, saya pun langsung mendatangi  AUTO2000 pasteur untuk meminta kejelasannya. Disana saya bertemu dengan Team Leader sales yang berinisial DA, TL pun memberi solusi yang cukup menarik, Keesokan harinya saya menunggu kabar dari TL, dan ketika saya tanyakan masih belum mendapat jalan keluar. Lalu, keesokan harinya saya menemui Supervisor sales tersebut berinisial JA, SPV tersebut blak-blakan tentang apa yang sebenarnya terjadi dan berniat untuk membantu mencarikan solusi nya. Menunggu kabar lagi keesokan harinya ternyata masih belum menemui titik temu, saya pun mencoba untuk bertemu langsung Kepala Cabang, dan Customer Service disana bilang bahwa KACAB sedang tidak ada di tempat. Pulang dengan rasa kecewa karena tidak dapat menemui KACAB nya, saya coba bertanya pada Security disana, dan katanya Pak Lim KACAB auto2000 pasteur ada. What a joke! Sudah lelah dan benar â benar kecewa dengan pelayanan AUTO2000 terhadap saya, saya menghubungi kembali sales dan TL untuk meminta refund karena AUTO2000 tidak dapat menyanggupi permintaan saya. TL berjanji menyanggupi proses refund tersebut dalam 4 hari kerja. Pada tgl 4 Januari 2018 proses berjalan, hari demi hari pun berlalu, minggu demi minggu, selalu saya menanyakan bagaimana progress nya, dan sales hanya menjawab sedang diproses, tinggal tanda tangan kacab, dll. Sampai surat ini saya tulis pun Februari 19 2018 tetao belum ada kejelasan tentang kapan booking fee saya yang sebesar 5 juta rupiah tersebut kembali. Semoga pihak AUTO2000 segera menyelesaikan proses refund tersebut, karena 5 juta rupiah bukan lah uang yang besar bagi perusahaan sebesar AUTO2000, bukan? Terimakasih. ALFIN Quote:Original Posted By bevrdedmanâºPer tanggal 20 Februari 2018 sekitar pukul 6 sore sudah ada itikad baik dari auto2000 untuk menyelesaikan persoalan ini dan telah mengembalikan booking fee tersebut. Mereka meminta maaf karena adanya human error, dll. Terimakasih
700 dilihat