Kepala Sekolah Tidak Mau Tanda Tangan Rekap Nilai
09 May 2009
Pendidikan & Pelayanan Kesehatan
Kepada Kepala Dikmenti Jawa Barat khususnya Bekasi Kronologisnya adalah pada saat saya meminta rekapan nilai guna pendaftaran di SMK 1 Bekasi. Pada saat ini anak saya bersekolah di SMP ISLAM AS-SADIYAH Bintara, dimana saya meminta rekapan nilai Kepala sekola SMP Islam tidak mau menandatangani karena saya masih mempunyai kekurangan biaya sekolah sebesar Rp 833,000,- pada sekolah SMP ISLAM AS-SADIYAH.Pada rekapan nilai tersebut sangat dibutuhkan anak saya untuk mendaftarkan di SMK 1 Bekasi, dan pada saat itu saya cuma kekurangan Rp 300,000,-. Saya bingung bagaimana seorang kepala sekolah bisa mengatakan bahwa saya kekurangan Rp 800,000,- sementara saya punya kwitansi terlampir artinya antara kepala sekolah dan TU sekolah tidak ada komunikasi, untung saja saya selalu minta bukti pembayaran untuk setiap urusan sekolah, kalo tidak mungkin setiap urusan yang ditanya adalah uang-uang dan uang tanpa memperhatikan prestasi dan qualitas mutu pendidikan.Bagaimana dengan sistem pendidikan seperti akan tetap berjalan Mohon kepada kepala Dikmenti Jawa Barat khususnya Bekasi agar lebih diperhatikan dalam masalah peraturan - peraturan pada setiap sekolah. Deddy sukrisna Jl. Bintara Jaya 8 rt 08/09 No.6 bekasi
1011 dilihat