Surat Pembaca Indonesia

PT. Dayu Global Wisata Tidak Memberikan Refund Sesuai yang Dijanjikan

Pemerintah

Sekitar November 2017, pihak PT Dayu Global Wisata yang merupakan agen dari The Media, menghubungi saya via telepon. Saya diberikan penawaran voucher hotel dan umroh. Penawaran tersebut bisa saya dapatkan dengan melakukan deposit via kartu kredit. Pihak PT Dayu Global Wisata pun menjanjikan proses refund jika voucher tidak digunakan dalam jangka waktu 6 bulan. Voucher tersebut tidak pernah saya gunakan dalam jangka waktu 6 bulan. Saya pun berniat mengajukan refund sesuai yang dijanjikan. Akan tetapi, nomor kontak PT Dayu Global Wisata yang diberikan kepada saya tidak dapat dihubungi. Pada 3 Oktober 2018, saya dihubungi oleh Ibu Reva dari pihak PT Dayu Global Wisata. Ibu Reva menawarkan voucher yang sama seperti penawaran sebelumnya. Saya pun menyatakan bahwa saya sudah pernah mengambil penawaran tersebut dan bermaksud ingin mengajukan refund. Ibu Reva mengatakan bahwa saya perlu kembali melakukan deposit agar proses refund dipercepat. Beliau pun menjanjikan bahwa refund akan diterima paling lambat pada akhir bulan Desember 2018. Saya pun mengikuti saran tersebut. Setelah melakukan deposit tersebut, saya kembali dihubungi untuk melakukan transaksi selanjutnya via kartu kredit dan transfer. Hal tersebut dikatakan agar proses refund dapat dilakukan pada akhir November 2018. Sampai dengan akhir Oktober 2018, saya tidak dapat menghubungi nomor kontak Ibu Reva. Pada 30 November 2018, saya pun menghubungi Bapak Erwin, staff The Media bagian pengurusan voucher. Bapak Erwin menjanjikan akan segera menuntaskan proses refund yang saya ajukan. Akan tetapi, hingga saat ini saya belum juga menerima refund tersebut.


1459 dilihat