Surat Pembaca Indonesia

Sampah Tak Diambil Tiap Hari, Mohon Tanggapan Lippo Cikarang

Pemerintah

Cikarang - Saya adalah salah satu warga Lippo Cikarang cluster Taman Lembah Hijau yang merasa kecewa karena sudah beberapa bulan terakhir ini Lippo Cikarang tidak setiap hari mengambil sampah warga.Hal ini menyebabkan kantong-kantong sampah menjadi berantakan karena diacak-acak kucing dan anjing. Padahal manajemen perumahan mewajibkan binatang peliharaan harus diikat.Banyak warga memilih untuk tidak meletakkan kantong sampah di tong yang disediakan karena perilaku petugas pemungut sampah serampangan melakukan tugasnya.Saya juga keberatan jika untuk mendapatkan stiker mobil atau motor harus mendapatkan rekomendasi dari RT dan RW.Karena jika tujuannya adalah untuk membatasi jumlah stiker, maka seharusnya pula Lippo Cikarang sudah tahu data penghubi cluster, karena meskipun tidak pernah diwajibkan untuk memakai stiker, saya selalu mendaftarkan kendaraan saya ke Customer Service.Jadi, seharusnya pihak Lippo Cikarang mengetahui dengan detail data kendaraan saya. Mohon perhatian dari pihak terkait agar hunian tetap nyaman seperti yang diiklankan.AboeTaman Lembah Hijau, Lippo Cikarangaboe.zhang@yahoo.com081231305000(wwn/wwn)


661 dilihat