Surat Pembaca Indonesia

Pelayanan Buruk Palyja

Pemerintah

Saya adalah pelanggan Palyja yang sudah lebih dari 10 hari air di daerah rumah saya Tebet Timur berhenti total. Padahal saat ini saya sedang memiliki bayi. Hal seperti ini sebenarnya sudah rutin menjadi kebiasaan Palyja di daerah rumah saya. Tiap bulan pasti air mati denan waktu sekitar seminggu sampai 10 hari. Kali ini air sudah berhenti total tidak keluar selama 11 hari. Pengalaman makin buruk ketika pada tanggal 09 Oktober 2017 pukul 20:25 saya telepon ke Call Center Palyja dengan customer service bernama Mardi. Customer service ini sama sekali tidak memiliki empati dan bahkan tidak mengerti prosedur, proses, dan permasalahan yang menyebabkan terhentinya supply air. Customer Service Mardi ini tidak dapat memberikan penjelasan dan solusi yang baik, malah terkesan tidak perduli dengan memberikan jawaban sekenanya seperti, “Saat ini tidak ada masalah dengan supply air”. Bagaimana ini? Customer service yang tugasnya untuk memberikan penjelasan yang benar malah menjawab dengan santai dan asal-asalan seperti ini? Bila tidak ada masalah supply air, kenapa air di daerah rumah saya tidak jalan? Apakah begini standar pelayanan Palyja? Supply air yang selalu terhenti tanpa kejelasan dan pelayanan customer service yang tidak menyelasaikan masalah malah menambah masalah ? *tayang tanggal 17 Oktober 2017


744 dilihat