Surat Pembaca Indonesia

Harus Panjat Pagar Menuju Masjid Pemkot Depok

Pemerintah

Depok - Warga kota Depok yang berasal dari arah ITC Depok dan hendak melakukan sholat Jumat di Masjid Pemkot Depok harus berjuang keras.Karena kami harus melewati sejumlah rintangan berupa meniti jalan kabel berduri, meloncati atau menerobos pagar.Hal ini sangat ironi sekali, karena perbatasan antara ITC Depok dan Pemkot sebenarnya dibuatkan pembatas dan tersedia pintu yang dapat di akses. Namun pintu ini selalu tertutup dan terkunci.Hal ini tentunya sangat mengganggu dan tidak nyaman. Sebenarnya kami bisa menuju masjid melalui jalan lain tetapi harus memutar jauh. Jika alasan keamanan sebenarnya pemkot Depok dapat menempatkan petugas untuk berjaga ketika pintu tersebut dibuka.Sehingga dapat terlihat kesungguhan pemerintah kota Depok melayani masyarakatnya. Mohon menjadi perhatian bagi pemerintah kota Depok.Kami mendambakan pemimpin yang peduli terhadap rakyat, khususnya warga muslim yang hendak sholat di masjid yang kita cintai. Terimakasih.PranowoJl Nam-nam Raya, Depokawo.pranowo@gmail.com081510707034(wwn/wwn)


668 dilihat