Beberapa Keluhan Layanan Purna Jual Kawasaki di Samarinda
02 December 2010
Pabrik & Produksi
Jakarta - Saya Joe Manopo dari PT Bomboy Central Prima Coal. Salah satu customer dari Kawasaki Indonesia melalui dealer Kawasaki yang berada di Samarinda yaitu PT Super Sukses Motor.Di bulan Oktober 2010 Team Finance kami, Bapak Heru, melakukan pengadaan alat transportasi berupa Motor Kawasaki KLX 150 melalui PT Super Sukses Motor yang berada di Samarinda yang di-handle langsung oleh Bapak Nur Wawan Jaya P selaku Kepala Dealer. Pada tanggal 30 Oktober 2010 Motor Kawasaki KLX 150 yang kami pesan diserahterimakan kepada kami di Site Barong Tongkok Kutai Barat sesuai dengan 'Tanda Terima'.Melalui email ini ada beberapa hal yang ingin tanyakan dan agar dapat menjadi perhatian bagi Kawasaki Indonesia. Khususnya pelayanan purna jual (after sales service) yang kurang baik dan tidak profesional yang diberikan kepada kami.1. Pada tanggal 30 Oktober 2010 pada saat serah terima kendaraan kami kelengkapan untuk helm standar hanya kami terima 2 (dua) unit.2. Unit dengan Nomor Polisi KT 6930 NI tidak dilengkapi dengan mata kucing di bagian bawah spak board belakang (RR).3. Semua lembaran kupon nomor 1 diminta untuk ditukarkan dengan 'Oil Filter' dan 'Genuine Engine Oil' Kawasaki, yang dijanjikan akan dikirimkan kepada kami 1 (satu) minggu dari motor diterima tapi tidak terealisasi sampai saya datang ke dealer langsung dan bertemu dengan Bapak Nur Wawan Jaya P.4. Pada saat terjadi trouble jammed clutch (kopling macet) pada motor KT 6930 NI yang kami laporkan tidak kejelasan pelayanannya dari Kawasaki Samarinda Bapak Nur Wawan Jaya P. mengapa bisa terjadi seperti ini. Kopling yang 'ngejamed'. Apakah ini produk gagal dari Kawasaki? Sampai saya telepon melalui nomor yang berbeda tidak diangkat oleh Bapak Nur Wawan Jaya P, dengan alasan tidak ada telepon yang masuk ke HP beliau.5. Untuk masalah ini kami mecoba menghubungi Kawasaki Motor Indonesia Service Department di nomor (021) 4517578 dan diminta untuk menghubungi Sdra Alianur Bagian Warranty Claim ke contact number-nya langsung karena info yang diberikan oleh petugas Service Department di Jakarta yang bersangkutan Sdra Alianur sedang berada di Samarinda. Akan tetapi tidak pernah diangkat oleh Sdra Alianur.6. Sampai saat ini STNK dari semua motor yang kami beli belum kami terima dengan berbagai alasan serta janji. Selalu kami selaku pelanggan yang berusaha menghubungi Bapak Nur Wawan Jaya P.Demikian beberapa poin permasalahan yang kami alami. Apakah Layanan seperti ini yang diberikan kepada setiap pelanggan Kawasaki Indonesia diseluruh Indonesia? Semoga hal ini menjadi perhatian khusus untuk Kawasaki Indonesia dan? menjadi salah satu kunci untuk menjadi salah satu ATPM Motor yang perlu diperhitungkan di tahun mendatang. Dan, tidak ada lagi pelayanan seperti ini dan terjadi di seluruh Indonesia. Atas perhatian dan kerja samanya saya ucapkan terima kasih.Joe ManopoPondok Pekayon Indah Blok CC12 No 18 Pekayon Jaya Bekasi Selatan Bekasiyohanes.manopo@gemacitra.com 081347554474; 085750308682(msh/msh)
945 dilihat