Surat Pembaca Indonesia

Surat Terbuka untuk PTINDAH LOGISTIK CARGO BARANG HILANG 60 JUTA

Lain-Lain

[ SURAT TERBUKA ] kepada Pimpinan PT.INDAH LOGISTIK CARGO - Trucking dan Cargo Khususnya Untuk Wilayah MEDAN dan BANDUNG Kamis 6 July 2017 , MEDAN SAYA MEMINTA PERTANGGUNG JAWABAN DAN ETIKAD BAIK PERUSAHAAN ATAS KEHILANGAN BARANG SAYA Saya Andika Kusuma ( 24 ) selaku penerima barang kiriman dengan no resi - 15556515 ( 1 Koli 27 Kg ) di kirim Tanggal 12 Juni 2017 dari Bandung - 15548679 ( 5 koli 172 Kg ) di kirim Tanggal 13 Juni 2017 dari Bandung TOTAL NILAI BARANG Rp. 58.366.000,- ( Lima puluh delapan juta tiga ratus enam puluh enam ribu rupiah ) Sampai dengan hari ini sudah 3 Minggu barang kiriman saya 6 Koli tak kunjung sampai juga , dengan status terakhir tracking online “ JEMPUT KANTOR MEDAN “ , padahal selama Langganan 4 tahun dengan ekspedisi ini saya tidak pernah melakukan penjemputan apapun di Logistik Penerimaan barang INDAH CARGO AMPLAS MEDAN Spoiler for BUKTI: Spoiler for BUKTI: Pada Hari ini Kamis 6 July 2017 , saya langsung melakukan pengecekan barang saya di kantor INDAH LOGISTIK AMPLAS , MEDAN , namun sampai di sana petugas menyatakan barang saua sudah di jemput pada Tanggal 18 Juni 2017 KRONOLOGIS DARI PIHAK LOGISTIK INDAH CARGO AMPLAS : 1.Pada tanggal 18 Juni 2017 , seorang Tukang becak ( di duga ARDIANSYAH ) datang dengan membawa secarik kertas berisikan Nama saya , No Resi , Alamat Tujuan , dan bahkan mengetahui jumlah Koli yang dikirimkan dari Bandung. 2.Saat itu Staf logistik , ISKANDAR sedang bertugas dan “ MENYERAHKAN “ Barang saya kepada ARDIANSYAH ( Tanpa Sepengetahuan dan Konfirmasi ke saya ) Karena dengan alasan sudah diberikan no resi Oleh “ARDIANSYAH” , TANPA MEMINTA KARTU TANDA PENGENAL IDENTITAS , DAN TANPA KONFIRMASI BAIK VIA TELEFON KEPADA SAYA . Sementara di resi sudah jelas tertulis nama dan no hp saya , sementara utk penjemputan barang juga bukan atas nama ANDIKA KUSUMA , Melainkan ARDIANSYAH. 3.Setelah Menyerahkan barang saya , ARDIANSYAH menandatangani di kolom “ PENERIMA PAKET “ Dengan Nama Lengkap di bawah tanda tangan. Apakah hanya dengan seperti ini tingkat KEAMANAN dan Standart Pengiriman kalian ? Hanya dengan menunjukkan no resi dan tanpa KTP atau Kartu Identitas Lainnya, maka seseorang bisa melakukan penjemputan barang ????!! Apa tidak ada cara lain dengan Konfirmasi ke saya via Telefon ? Padahal di RESI Sudah tertera no HP saya Adapun harapan saya membuat Surat Terbuka yakni agar INVESTIGASI dari pihak internal perusahaan lebih dalam dan lebih cepat di proses , karena Jujur Saja HAMPIR 60 JUTA itu bukan uang yang sedikit bagi saya. Saya sudah melaporkan ini ke pihak Klaim Perusahaan dan masih menunggu perkembangan selanjut nya , adapun status ini akan saya update dengan bukti bukti resi apabila ada perkembangan lebih lanjut TOLONG TEMAN TEMAN NETIZEN BANTU SEBARKAN SURAT TERBUKA INI YA 😊 TERIMA KASIH TOLONG BANTU SHARE DI FACEBOOK GAN DUIT ANE 60 JUTA HILANG 😭😭😭😭 Spoiler for LINK FACEBOOK VIRAL ANE: https://www.facebook.com/andika.kusu...07632899619978 Spoiler for NEW UPDATE RESPON PIMPINAN INDAH CARGO MEDAN: NEW UPDATE DI FACEBOOK ANE Spoiler for NEW UPDATE 7 July 2017 , Respon dari Pimpinan ILC MEDAN : Quote:========================================NEW UDPATE ( Jumat , 7 July 2017 ) KASUS KEHILANGAN BARANG TOTAL Rp. 58.366.000,- di ekspedisi Pengiriman PT.INDAH LOGISTIK Trucking dan Cargo ======================================== Sebelumnya terima kasih kepada teman teman Netizen telah membantu saya membagikan kabar ini , adapun tujuan utama saya bukan untuk menyudutkan pihak mana pun , tetapi memperlihatkan fakta dan kerugian yang saya alami. Dan juga saya berterima kasih banyak kepada bapak RAHMAT FAUZI selaku Pimpinan ILC ( Indah Logistic Cargo ) Medan telah merespon surat terbuka saya dan bertanggung jawab dalam kasus ini. Untuk update terbaru dari kasus ini , pihak Pimpinan PT INDAH LOGISTIK Trucking dan Cargo Medan dan jajaran nya telah berjumpa dengan saya ANDIKA KUSUMA ( 24 ) , ada pun Kronologis singkat nya akan saya beberkan di bawah ini , dan saya sertakan bukti berupa video dan Gambar 1. Jumat 7 July 2017 , pada pukul 11.00 WIB , Saya dan kerabat saya langsung menuju ke Logistik INDAH CARGO AMPLAS MEDAN dan berjumpa dengan pihak Manajemen , Pimpinan beserta jajaran PT INDAH LOGISTIC Medan 2. Staf Logistik ( Iskandar ) membeberkan kronologi penyerahan barang kepada TUKANG BECAK ( di duga Ardiansyah ) dan menceritakan kejadian pada tanggal 18 Juni 2017 sekitar Pukul 17.00 WIB bahwasannya di mana si TUKANG BECAK melakukan penjemputan barang saya Disertai data lengkap saya , dapat di lihat di video pertama ( Pengakuan ISKANDAR ) Spoiler for Kronologi Versi Staf Logistic Pak ISKANDAR : 3. REKAMAN CCTV INDAH CARGO AMPLAS [ TIDAK BISA DI PUTAR ] Dengan alasan rusak , display dari tampilan DVR tidak memunculkan rekaman apapun , melainkan blank warna biru pada Monitor , kerusakan dari DVR bukan kabel VGA / HDMI ke Monitor . 4.Sesudah pengakuan Iskandar , Pihak Pimpinan Pimpinan ILC Medan bapak RAHMAT FAUZI mengambil alih dan langsung berbicara tentang pertanggung jawaban perusahaan serta prosedur penggantian BARANG HILANG yg membutuhkan dokumen BERITA ACARA KEHILANGAN , SURAT KLAIM & KTP 5. Saya MENOLAK Keringan kepada PT ILC Medan berupa pemotongan ganti rugi SEPESER PUN . Saya bisa bertanggung jawab penuh bahwasannya barang kiriman saya bernilai Rp. 58.366.000,- Spoiler for Pembicaran Dengan Pimpinan ILC MEDAN : 6. Saya sudah memberitahukan kerugian yang saya alami berupa total barang Rp. 58.366.000,- dan penggantian ongkos kirim sebesar Rp.1.194.000 , - , pihak ILC Medan telah menyetujui , Surat KLAIM akan saya lampirkan dalam beberapa hari lagi di media sosial supaya jangan ada dusta di antara kita . Total Keseluruhan ganti rugi oleh pihak ILC MEDAN sebesar Rp.59.560.000,- 7. Adapun Prosedur Penggantian ini dijanjikan oleh pihak ILC Medan paling lama dalam waktu 1 Bulan dan paling cepat dalam waktu 1 Minggu sesudah berkas diterima oleh Kantor Pusat ILC Jakarta dan dana akan langsung di transfer ke Rekening saya. 8.Proses BERITA ACARA KEHILANGAN , SURAT KLAIM , dan KTP di janjikan mulai Proses Besok Pagi di emailkan ke saya dan akan komunikasi kepada pihak ILC Medan 9. Saya berterima kasih banyak Kepada Pimpinan ILC Medan selaku Bapak RAHMAT FAUZI telah merespon keluhan saya sebagai pelanggan ILC 4 Tahun lebih dan saya tunggu LANGKAH KONKRIT dari pertanggung jawaban kalian , kasus ini akan saya update terus mengikuti perkembangan dan TIDAK AKAN SAYA HAPUS DARI MEDIA SOSIAL saya sebelum saya mendapatkan HAK saya kembali. 10. Bukti Percakapan saya dengan Pimpinan ILC Medan dapat di lihat di video Kedua ( Durasi sekitar 11.00 an ) 11. Adapaun saksi dari Pengakuan dan Pertanggung jawaban video video di atas - Saya sendiri Andika Kusuma - Pak Tian Pradipta Sitompul , juru Rekam dan Karyawan saya - Pak Marlon Sitanggang , dari pihak Keluarga Saya - Pak Suriyanto , Pihak LPKRI Sumut ( LEMBAGA PERLINDUNGAN KONSUMEN REPUBLIK INDONESIA , Sumatera Utara ) - Pak Rahmat Fauzi , Pimpinan ILC Medan - Pak Andi , Kepala Logistic ILC Medan Amplas - Pak Iskandar , Staf logistic ILC Medan Amplas - Pak Hasyim , Bag Klaim ILC Medan TERIMA KASIH KEPADA PT.INDAH LOGISTIK MEDAN , Saya tunggu bukti Konkrit Pertanggung jawaban pihak perusahaan ( Pencairan Dana ) , Demikian Saya buat kronologi ini dengan kondisi sehat dan sadar , serta selengkap mungkin agar tidak di pelintir olah pihak pihak mana pun yang tidak bertanggung jawab. THANKS KASKUS Spoiler for NEW UPDATE 8 JULY 2017 , BERITA ACARA KRONOLOGIS KEHILANGAN: NEW UPDATE 8 JULY 2017 [ KASUS KEHILANGAN BARANG TOTAL Rp. 58.366.000,- di ekspedisi Pengiriman PT.INDAH LOGISTIK Medan ] PT.Indah Logistik telah membuat berita acara kronologis kejadian Kehilangan barang saya , dan akan di teruskan ke pusat perusahaan di Jakarta tertanggal 7 July 2017 . Waktu penyesalaian masalah ini akan dikerjakan dalam waktu paling lama satu bulan di hitung sejak berkasi ini dibuat dan masuk ke perusahaan PT.Indah logistic Medan Adapun surat Klaim dari saya menyatakan bahwasannya “ Meminta pertanggung jawaban dari PT.INDAH LOGISTIC atas barang yang tidak saya TERIMA / HILANG dengan no resi 15556515 ( 1 Koli ) dan no resi 15548679 ( 5 Koli ) Dengan TOTAL KERUGIAN sebesar Rp.59.560.000,- “ Saya telah mengirimkan email scan “ SURAT KLAIM “ ke Area Manager Indah Group Wil.Sumatera Utara atas nama Bapak Rahmat Fauzi , berikut dibawah terlampir bukti bukti email Surat Klaim, Berita Acara Kronologis kejadian dan SMS saya dengan bapak Rahmat Fauzi. Spoiler for Bukti Berita acara Kronologis Kejadian 1: Spoiler for Bukti 2 Berita Acara Kronologis Kejadian: Spoiler for Bukti 3 , Surat Klaim dari Saya: Spoiler for Bukti 4 , SMS saya dengan Pimpinan ILC Medan: Spoiler for Bukti 5 , SS email dari ILC ke saya : Spoiler for Bukti 6 , Pertemuan saya Dengan Bapak Rahmat Fauzi Tanggal 7 July 2017 di TKP dengan jajaran ILC Medan : Terima Kasih sebesar besar nya kepada PT.INDAH Logistik Medan telah bertanggung jawab atas kasus kehilangan barang saya , saya tunggu PROSES PENYELESAIAN paling lambat 30 Hari sejak berkas dibuat dan masuk ke perusahaan. Terima kasih juga untuk bapak RAHMAT FAUZI Telah menunjukkan etikad baik dan merespon surat terbuka saya Saya tunggu perkembangan selanjut nya dalam 30 Hari ini ANDIKA KUSUMA MEDAN – 8 July 2017


611 dilihat