Surat Terbuka Pelanggan Internet Smartfren Connex
03 December 2012
Lain-Lain
Rasanya sudah ratusan atau bahkan ribuan pelanggan internet connex Smartfren yang dibuat kecewa dan dirugikan dengan sistem billing yang digunakan Smartfren dalam layanan internetnya. Para Customer Service (CS) Smartfren rasanya sudah sangat “kenyang” menerima makian atau lampiasan emosi dari pelanggan. Suara pembaca di media-media cetak maupun online sudah sangat banyak, akan tetapi tidak ada itikad baik dari Smartfren untuk melakukan perbaikan atau improvement sistemnya. Jika ditanggapi oleh Sdr. Ciba Gangga selaku Head of Public Relations Smartfren pun tetap saja pihak pelanggan yang selalu “kalah”, dianggap tidak mengerti sistem billing dari Smartfren. Oleh karena itu, disini saya tidak akan melakukan komplain kepada pihak Smartfren karena menurut saya juga percuma karena sudah berkali-kali complain tetapi pulsa saya yang telah terpotong juga tidak akan pernah kembali, saya sudah ikhlaskan.Disini saya hanya akan sharing pengalaman saya selama menggunakan layanan internet Smartfren connex sehingga bisa menjadi bahan pertimbangan bagi yang sedang atau ingin menggunakan layanan Smartfren connex. Yang perlu diperhatikan jika anda berlangganan internet connex Regular Unlimited adalah sebagai berikut: Catat waktu anda mulai berlangganan Internet Smartfren Connex dengan detail, lengkap dengan tanggal dan jamnya!!! Kalau perlu masukkan reminder atau alarm di HP anda supaya pada saat paket berlangganan sudah habis, anda bisa mengetahuinya. Mengapa saya minta anda mencatat dengan detail sampai ke jamnya? Karena pada saat hari H paket berlangganan anda habis, anda akan mendapat sms pemberitahuan dari Smartfren yang kira-kira bunyinya “paket internet anda akan berakhir hari ini” (tanpa dilengkapi dengan informasi jam berapa paket tersebut berakhir). Nah dari sinilah dimulainya trik dari sistem Smartfren tersebut untuk menguras pulsa pelanggan.Saat anda menerima sms pemberitahuan tersebut, anda harus tahu jam berapa tepatnya paket anda akan berakhir karena sistem Smarfren untuk Internet Connex Regular Unlimited tidak akan melakukan perpanjangan otomatis dan harus dilakukan secara manual. Perpanjangan manual juga harus dilakukan sesudah jam paket berlangganan berakhir, karena jika anda mencoba melakukan perpanjangan sebelum jam paket berlangganan berakhir, perpanjangan tersebut akan ditolak oleh sistem, sistem akan mengirim SMS pemberitahuan “anda masih berlangganan paket internet”. Disinilah seringkali pelanggan terperdaya dianggap mereka masih berlangganan internet dan terus menggunakan internetnya. Cek pulsa secara berkala pada saat hari H paket berakhir pun sangat beresiko, karena lagi-lagi sistem di Smartfren ternyata tidak real time.Pada saat paket internet sudah berakhir, jika anda cek pulsa dengan koneksi internet masih tersambung, dipastikan pulsa anda tidak akan berkurang. Anda harus melakukan disconnect dulu baru kemudian cek pulsa untuk mendapatkan informasi yang akurat. Disini pelanggan juga akan terperdaya karena pada saat cek pulsa tidak berkurang, dianggap paket internet masih ada, sehingga terus menggunakan internetnya sampai pulsa terkuras habis (pengalaman terakhir saya, pulsa saya terpotong 400 ribu rupiah karena ketidaktahuan saya mengenai sistem pengecekan pulsa yang tidak real time tersebut). Alternatif lainnya, di hari H paket internet anda berakhir anda bisa ketik “connex spasi off”, kirim ke 123, dilanjutkan dengan mendaftarkan paket baru yang anda inginkan. Jika anda lupa melakukan semua hal yang saya sampaikan diatas tadi, silahkan ikhlaskan pulsa anda yang akan hilang tanpa bekas. Complain pun percuma karena pulsa anda tidak akan kembali, hanya buang waktu, tenaga dan emosi saja.Lebih lucunya lagi, kadang-kadang pada saat saya cek pulsa, pulsa saya muncul dalam mata uang dollar. Ini membuktikan bahwa sistem yang dipakai Smartfren sangat parah dan tidak dapat dipercaya. Semoga penjelasan saya yang panjang lebar di atas bisa berguna bagi pemakai Internet connex smartfren supaya tidak dirugikan seperti saya atau pelanggan-pelanggan lainnya. Tips terakhir yang bisa saya sampaikan, isilah pulsa anda secukupnya hanya untuk berlangganan internet saja, sehingga tidak ada kesempatan bagi Smartfren untuk “menguras” pulsa anda. Sebaiknya jangan gunakan sim card yang sama untuk berlangganan internet dan pemakaian telepon sehari-hari karena meningkatkan resiko kehilangan pulsa. Di jaman sekarang ini, banyak sekali perusahaan yang sudah tidak memiliki etika dalam melakukan bisnisnya dan menghalalkan segala cara. Selalu saja pihak pelanggan yang berada pada posisi yang lemah serta dirugikan.Apakah pihak independent misal seperti Depkominfo atau YLKI bisa membantu mengurangi praktek-praktek semacam itu? Entahlah, saya juga tidak tahu. Andai saja pulsa di sim card Smartfren saya tidak terlanjur banyak dan harus saya habiskan terlebih dahulu seperti sekarang ini, mungkin sim card Smartfren saya sekarang sudah berakhir di tong sampah. Andi Perum Bumi Seturan Permai 1 No. B7 Yogyakarta
1555 dilihat