Surat Pembaca Indonesia

Hindari Penipuan Yang Mengatasnamakan KFI

Lain-Lain

Maraknya kasus penipuan membuat Anda harus lebih waspada dan Berhati-hati. Untuk itu, kami akan memberikan tips dan trik agar terhindar dari Penipuan yang Mengatasnamakan Kontraktor Futsal Indonesia (KFI)  1. Pastikan Nomor Telefon dan Alamat KFI sesuai dengan yang tertera pada website KFI. (www.kontraktorfutsal.com) 2. Tim KFI akan melakukan Survey terdahulu untuk mengecek keadaan lokasi dan bertemu langsung dengan Anda. 3. Setiap Tim KFI yang datang, Akan menggunakan dan membawa atribut resmi KFI. 4. Sebelum memulai pengerjaan, KFI akan mengirimkan Invoice/kesepakatan Harga dan Perjanjian Kerja tim KFI kepada Konsumen. 5. KFI akan menerima pembayaran terlebih dahulu sebesar 50% dan pelunasan ketika telah selesai pengerjaan. 6. KFI akan menerima pembayaran hanya melalui Bank Transfer Dengan atas nama "Irmawati Batavia" (BCA, BNI, BRI, dan Mandiri). 7. KFI akan mengirimkan Serah Terima Kerja, langsung kepada Konsumen ketika pengerjaan telah selesai. Inilah yang harus Anda perhatikan sebelum menjadi korban penipuan yang mengatasnamakan Kontraktor Futsal Indonesia. Salam, Kontraktor Futsal Indonesia


640 dilihat