Surat Pembaca Indonesia

Penipuan oleh Debt Collector BRI

Lain-Lain

Pada tanggal 23 April 2012 saya melakukan pembayaran kartu kredit atas nama saya. Debt Collector bernama Harianja tersebut menyatakan bahwa kartu saya lunas dengan pembayaran Rp 2 juta. Akhirnya saya menyetujui pembayaran tersebut sebagai itikad baik saya untuk menyelesaikan hutang saya. Saya minta Bpk. Harianja menandatangani surat pernyataan bahwa pembayaran Rp 2 juta tersebut adalah sebagai pelunasan kartu kredit atas nama saya. Bpk Harianja pun setuju. Pada hari itu juga, saya coba croscek melalui BRI call centre dengan Bpk Fathur. Bpk Fathur membenarkan bahwa Bpk Harianja adalah orang lapangan BRI dan Bpk Fathur mengatakan bahwa semua proses pembayaran diserahkan kepada Bpk Harianja sebagai tim yang di lapangan.Akhirnya pada tanggal 23 April tersebut saya menyerahkan uang Rp 2 juta dengan pegangan surat pernyataan pelunasan dari Bpk Harianja, fc KTP dan surat tugas atas nama PT. Mapan Anu8gerah Jaya.Kemudian pada tanggal 25 Mei saya coba kontak Bpk Harianja. Namun saya mulai curiga ketika Bpk Harianja mengatakan bahwa masalah pelunasan tergantung pihak BRI pusat. Kok jadi begini? Pada tanggal 29 Mei pkl 10 saya coba kontak BRI call center dan bertemu dng Bpk Fathur. Namun alangkah kagetnya saya ketika Bpk Fathur mengatakan bahwa uang Rp 2  juta tersebut bukan sebagai pelunasan, tetapi sebagai cicilan. Saya protes keras karena saya merasa ditipu oleh pihak BRI melalui Agency PT Mapan. Namun jawaban Bpk Fathur adalah " yah..pak, kalo kita tidak mengatakan itu sebagai pelunasan, maka bapak tidak akan bayar hutang bapak kan?". Artinya, pihak BRI dan Agency memang sudah sepakat bahwa yang penting saya bayar dulu.Saya sangat kecewa, artinya, saya sudah ditipu oleh Deb collector BRI.Saya sudah berusaha untuk membayar kewajiban saya, tapi yang terjadi malah seperti ini. Melalui surat pembaca ini saya mohon pihak BRI segera menyelesaikan masalah saya ini, karena ini jelas-jelas penipuan.Harusnya BRI sebagai Bank Pemerintah, dapat lebih bijak dalam melakukan penagihan terhadap nasabahnya. Dan untuk para pembaca, mohon lebih berhati2 terutama dalam hal penyelesaian kartu kredit Bank BRI. Saya tunggu itikad baik dari Bank BRI untuk segera menyelesaikan masalah ini di no telp 08888652391 Terima kasih atas diterbitkannya surat pembaca ini. freddy taman cibaduyut indah B 60 Bandung


3181 dilihat