Refocus Belum Kembalikan Uang Konsumen Setelah Pembatalan Kursus
01 September 2023
Lain-Lain
Pada tanggal 12 Juni 2023 saya membeli Kursus Data Analytics di perusahaan Refocus Digital Academy. Salah satu fasilitas yang ditawarkan oleh refocus adalah jaminan uang kembali (Refund) jika kurang dalam 1 bulan ternyata tidak cocok dengan kursus tersebut dan juga ada fasilitas jika setelah 18 bulan menyelesaikan kursus tidak mendapatkan pekerjaan maka ada jaminan refund 100%.Saya melakukan pembayaran menggunakan kartu kredit melalui layanan Xendit sesuai dengan link pembayaran yang diberikan oleh tim refocus sebesar Rp 15 juta.Setelah proses pembayaran telah terverifikasi, saya diminta untuk menentukan tanggal onboarding sebelum memulai kursus. Onboarding ini adalah proses yang sangat penting sekali bagi calon siswa refocus karena berisi penjelasan bagaimana cara belajar di refocus. Jika sampai melewatkan pasti akan kesulitan untuk menggunakan platf orm belajar di refocus Saya memilih tanggal 14 Juni 2023 untuk onboarding, tetapi saya minta di resechedule ke tanggal 17 Juni 2023 pukul 19.00 dikarenakan jadwal bentrok dengan client. Tanggal 17 Juni 2023 sudah disepakati oleh tim refocus dan sesuai SOP refocus, maka H-1 saya akan diberikan link informasi onboarding .Pada tanggal 17 Juni, saya belum juga mendapatkan informasi Link onboarding, sampai pukul 19.00 saya berinisiatif untuk menghubungi CS Refocus untuk menanyakan kejelasan onboarding, setelah hampir 30 menitan saya harus menunggu kejelasan, informasinya adalah di reschedule ke tanggal 19 Juni 2023. Itupun setelah saya menghubungi beberapa tim refocus.Karena saya melihat layanan refocus tidak profesional dan saya juga telah dirugikan secara waktu, maka saya putuskan untuk mengajukan proses refund. Proses refund pun sudah disetujui oleh refocus dan akan dikembalikan dalam 30 hari. Tetapi setalah lewat 35 hari, proses refund pun belum diselesaikan.Yang menjadi kekecewaan saya selanjutnya adalah tidak ada pemberitahuan sebelumnya dari tim refocus bahwa ada keterlambatan refund dengan alasan masalah teknis di finance dan membutuhkan waktu setidaknya pertengahan bulan Agustus. Tetapi kembali lagi tidak terjadi.Sampai penghujung bulan Agustus dari janji awal pertengahan bulan Juli, refund juga belum diselesaikan. Kekecewaan saya selanjutnya adalah saat saya coba mengirim email langsung ke Head of Finance refocus, Bapak F. Hary Nugraha dan ternyata email yang diberikan tidak terdaftar. Ini membuat saya semakin pesimis apakah refocus akan menyelesaikan proses refund ini.Melalui surat pembaca ini, saya meminta secara terbuka kepada tim Finance refocus untuk menyelesaikan masalah ini secepatnya karena saya membutuhkan uang tersebut untuk keperluan lainnya. Khairul khairultp.ed@gmail.com
309 dilihat