Surat Pembaca Indonesia

BONUS PEMBELIAN LG ELECTRONIC TERNYATA HANYA JANJI SAJA

Informasi

Selamat pagi Kaskuser, Langsung aja ya saya share, Pada 4 Juni 2017 lalu saya membeli produk LG Electronics Lemari Es (Refrigrator) GCD 572HLAL di Hypermart Citragran Cibubur (Mall Ciputra) dengan BON PENJUALAN HYPERMART NOMOR ORDER 404223091 dan NOMOR NOTA 17.034102 . Pada saat itu terpampang tulisan bahwa setiap pembelian produk tersebut akan diberi sebuah LG Microwave (hitam). Kemudian saya membeli kulkas tersebut (Harga Rp. 8.819.100), oleh salesnya dijelaskan bahwa dalam waktu maksimum 2 (dua) minggu Oven Microwave tersebut akan dikirimkan ke alamat rumah saya. Waktu berlalu dan sudah lewat lebih dari 2 minggu, maka saya menghubungi kembali sales di Hypermart tersebut (saya tidak begitu paham apakah itu sales dari HYPERMART atau dari LG ELECTRONICS), yang jelas dia mengatakan untuk urusan Produk Bonus tersebut mohon ditanyakan ke LG (hotline customer service 14010). Saya melakukan telpon dan dijawab akan ditindak lanjuti... Waktu berlalu sampai lebih dari 1 (satu) bulan sejak pembelian dan TIDAK ADA KABAR APAPUN baik berupa TELPON/SMS/WA kepada saya dari LG ELECTRONICS. Sampai sekarang pun sudah hampir 4 (EMPAT) BULAN sejak Pembelian tidak ada kabar apapun dari LG Elctronics, saya sudah melakukan kontak ke Customer Service dan website http://www.lg.com/id/dukungan sampai 11 (SEBELAS) KALI!!) dan pihak LG TETAP MEMBISU tidak ada kabar apapun dan penjelasan apapun kepada saya hanya bilang "akan ditindakl Setelah saya tanyakan ke Customer Service 14010 saya bermaksud mengambil langsung saja hadiah tersebut ternyata mereka bilang bahwa tidak tahu lokasi LG ada dimana?? lho jadi Layanan Website dan CS ini pihak ke 3 ya? Outsourcing yang tidak mendapat updated information yang cukup atas komplain pelanggan sehingga merekapun BINGUNG mau memberi alasan/informasi apa kepada saya?? Hei LG Electronics, COME ON..ini 2017, semua perusahaan besar yang lain sudah menggunakan CRM system. Saya sudah menggunakan produk LG sejak 2007 (AC, TV dan Kulkas), tetapi dicemari oleh sikap LG seperti ini. Sampai hari ini saya bingung musti menghubungi siapa, karena website juga pihak luar yang mengelola, cs juga pihak luar yang mengelola, saya tidak antipati terhadap sistem outsourcing, tetapi hendaknya penjual produknya bertanggung jawab dong!! Hypermart pun menyerahkan kepada "LG PUSAT" istilah mereka, dimana LG Pusat itu, sayapun tidak jelas yg dimaksud tersebut dimana?? Saya yakin LG sebagai perusahaan besar tidak mungkin jika tidak mempunyai kantor fisik untuk penyelesaian masalah pelanggan. Ada rekan2 yg pernah punya pengalaman serupa dengan saya? catatan: berikut saya attach bukti pembelian (invoice/struk) dan foto kulkas yg saya beli, beserta website resmi LG pemberitahuan promo Regards Erwin Adiwinata 083899332020


675 dilihat