Sangat Kecewa Terhadap Cowell The Oasis Mahogany Cikarang
02 February 2017
Finansial
Februari 2014 kami mengambil unit apartemen di The Oasis Mahogany Cikarang. Reputasi baik Cowell menjadi daya tarik kami untuk berinvestasi di sana. Seiring berjalannya waktu, beberapa kekecewaan kami dapati, misalnya pengertian double corridor yang tidak jelas, kualitas pengerjaan dan material yang kurang baik, serta SLF yang terlambat.Building Management memang menjamin perbaikan selama masa garansi. Namun puncaknya adalah kejadian dimana oknum security melakukan tindakan yang justru membuat saya terganggu dan memancing emosi saya, yakni pada tanggal 7 Desember 2016 tengah malam. Ujung-ujungnya adalah pelaporan diri saya ke pihak berwajib oleh oknum tersebut atas masalah yang tidak saya mulai.Apakah memang demikian SOP dari pengembang sekelas Cowell terhadap konsumen melalui Building Management-nya?. Seharusnya penempatan security di lokasi adalah untuk memberikan rasa aman kepada penghuni, bukan membuat penghuni tidak tenteram.Untuk catatan, kami tidak pernah mengalami masalah dengan security di perumahan kami saat ini atau di tempat lain. Terus terang kami sekeluarga merasa tidak nyaman. Rencana investasi di The Oasis tampaknya menjadi mimpi buruk bagi kami sekeluarga.Saya meminta tanggapan dari Cowell atas masalah yang saya hadapi ini. Sekian dan terima kasih.
1159 dilihat