Kecewa Karyawan Toko SANYA Sukabumi
21 June 2012
Finansial
Kejadian ini saya alami tadi malam tanggal 20 Juni 2012 pukul 19.30 WIB. Saat itu saya dan suami hendak membeli kado mainan untuk anak salah seorang kerabat. Kebetulan toko yang menjadi pilihan kami adalah toko SANYA yang berlokasi di JL. RE Martadinata Sukabumi, selain barangnya lumayan komplit harganya pun termasuk murah. Tetapi sayangnya sejak pertama kami masuk kedalam toko, hampir semua pelayan tidak memperlihatkan sikap yang ramah. Bahkan ketika kami ingin melihat salahsatu mainan pelayan yang melayani kami terkesan kurang semanga. Bukan hanya itu saja, si pelayan itu tiba-tiba berlari-lari sambil memanggil salah seorang temannya padahal saat itu keadaan toko sedang ramai oleh pengunjung. Saat kami selesai membeli sebuah mainan, kami berniat untuk membungkus mainan tersebut langsung ditoko. Karena mainan yang kami beli cukup besar, pelayan yang akan membungkuskan kado kami menyuruh untuk membeli satu lagi kertas kado karena sebelumnya kami sudah membeli satu buah. Tapi apa yang terjadi, saat pelayan itu membungkus kado kami tiba-tiba kertas kadonya Sobek, Saya fikir itu masih bisa diperbaiki. Bagian yang Sobek pun digunting oleh si pelayan tapi tiba-tiba kertas kado nya robek lagi, Alhasil kertas kado yang tadinya dua tinggal 1 buah karena habis digunting. Saat saya ingin minta ganti dengan kertas yang baru, suami bilang tidak apa-apa. Ketika kami akan pulang saya bilang pada suami "tau bungkusnya kaya gini mending bungkus dirumah" saat itu pelayan yg membungkus kado saya sedang lewat dibelakang kami dan dia menirukan ucapan saya. Apakah pantas seorang pelayan memperlakukan pembeli seperti itu? bukanya pembeli adalah raja? Kepada management toko SANYA Sukabumi, mohon karyawan nya untuk di didik lagi supaya bisa memperlakukan pembeli dengan hormat. Terimakasih.
7784 dilihat