Surat Lunas Belum Diterima dari Bank DBS, Malah Mendapatkan Tagihan Lagi
26 February 2024
Finansial
Saya selaku nasabah kartu kredit DBS yang sudah melakukan pelunasan hutang dengan jumlah sesuai kesepakatan dengan kolektor yang melakukan penagihan sebesar Rp 3,250,000 yang seharusnya Rp 6,499,34 pada tanggal 21 Juni 2023. Setelah itu saya mengirimkan email ke tim DBS ke dbsicc@dbs.com pada tanggal 21 dan 27 Juni 2023. Namun tak kunjung ada balasan baik telepon atau email untuk Surat Pelunasan Kartu Kredit DBS saya.Pada tanggal 15 dan 21 Juli 2023, kolektor meminta Surat Pengajuan Keringanan Pelunasan Hutang ulang karena ada permintaan tanda tangan lagi dan juga meminta Foto KTP & Kartu Keluarga. Dan saya sudah kooperatif dengan memberikan data yang diminta. ADVERTISEMENT SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT Pada 04, 16 dan 20 Agustus 2023, saya kirimkan mail kembali ke alamat dbsicc@dbs.com tetapi tak ada balasan. Oleh karena itu saya datang ke Kantor DBS di Surabaya pada 21 Agustus 2023 dan hanya mendapat informasi dari stpam DBS bahwa masih dalam proses dan tidak bisa memastikan kaan surat lunas terbit.Tanggal 01 Februari 2024, ada penagihan kembali okeh kolektor yang berbeda. Kemudian saya balas bahwa saya sudah ada Surat Persetujuan Keringanan Pelunasan Hutang dan Surat transfer pembayaran.Hari itu juga saya langsung telepon 1500327 terkait dengan penagihan ulang oleh Pihak Ketiga. Dan saya tidak bisa disambungkan dengan Tim Collection Jakarta karena masih menangani pelanggan lain. Saya diminta meninggalkan nomor telepon yang dapat dihubungi oleh tim. Namun tidak kunjung ada telepon.Tanggal 02 Februari 2024, saya ditelepon pihak Bank DBS Surabaya yang menginformasikan bahwa Pembayaran saya tidak valid karena Surat Persetujuan Keringanan Pelunasan Hutang terakhir pembayaran tidak sesuai atau melebihi satu hari.Hal ini sungguh aneh Pihak Ketiga yang bekerjasama dengan pihak DBS mengatakan tidak ada masalah dan juga ada follow up untuk permintaan kembali KTP dan Kartu Keluarga di Bulan Juli 2023. Surat lunas tak kunjung diberikan, mohon tanggapan Pihak Bank DBS. Terima kasih. Endang purwati.endang@gmail.com
242 dilihat