Pembangunan Perumahan Terbengkalai
30 August 2012
Finansial
Sejak Februari 2011 saya menempati perumahan di Kota Palopo, Sulawesi Selatan. Kredit perumahan dikelola oleh BNI Griya. Kewajiban saya seperti akad kredit dan pembayaran cicilan, saya laksanakan dengan baik alias tidak pernah telat. Tetapi janji developer perumahan yang akan menyediakan fasilitas perumahan one-way out dengan satpam, jalan paving, fasilitas dasar seperti listrik dan air PDAM tidak pernah terpenuhi. Sehingga yang terjadi sekarang, jalanan berbatu dan kurang layak, banyak pencurian, fasilitas listrik harus bermohon sendiri ke PLN (merogoh kocek tambahan) dan masih menggunakan air sumur bor yang kualitasnya memprihatinkan.Parahnya lagi, dengan fasilitas seperti ini, saya tetap membayar kewajiban saya 100%. Sejauh ini saya sudah lepas kontak dengan developer perumahan yang entah lari kemana, BNI setempat pun seakan lepas tangan, dan saya ber-email ke bnicall@bni.co.id pun sampai sakarang belum ditanggapi. Jadi, siapa yang harus bertanggung jawab? Eko Riduwan, ST Lapassiring Residence D3 Palopo
960 dilihat