Dibohongi Danamon
08 October 2012
Finansial
Danamon tidak memenuhi janji untuk memberikan hadiah lock&lock. Padahal syarat sudah saya penuhi. Janji akan dikirimkan maksimal sejak akhir Juli, kemudian mundur akhir Agustus dan akhir September. Namun sampai hari ini hadiah tidak dikirimkan. Saya sudah komplain 5x sejak Juni 2012. Dan setiap komplain pihak Danamon berjanji akan menghubungi saya maksimal 5 hari kerja.Namun tidak ada yang menghubungi saya sama sekali. Walaupun pihak Danamon mengaku bahwa stafnya bernama Jessica pernah menelepon saya. Padahal tidak. Rasanya kurang pantas bank besar seperti Danamon berusaha menarik nasabah sebanyak-banyaknya dengan mengimingi hadiah yang sebenarnya tidak mampu dipenuhi.Untuk calon nasabah, sebaiknya hati-hati ya karena nama besar belum tentu menjamin. Maregia Jl. Kartini 4 Dalam No. 389 Jakarta Pusat
1052 dilihat