Surat Pembaca Indonesia

ATM Terblokir

Finansial

Hari ini tanggal 17 Juni 2012 , saya terkejut mendapatkan info dari mesin ATM bahwa kartu ATM Mandiri saya tdk dpt digunakan. Kemudian saya telepon Mandiri Call, 3 kali saya hubungi Mandiri call dan selalu terputus disaat bicara dengan operatornya. Sampai ke 4 kalinya saya hubungi Mandiri call dan saya mendapatkan penjelasan dan pelayanan yang sangat tidak memuaskan. Informasi yang saya terima sebelumnya dari operator mandiri call, bahwa kartu ATM saya terblokir secara sistem karena ada indikasi penyalahgunaan kartu di ATM.Namun menurut Supervisor MandiriCall pada saat itu ,sdri Dinda, dia menyebutkan bahwa memang sedang ada proses pengamanan dari kartu ATM Nasabah dengan cara pemblokiran secara sistem. Hal ini sangat konyol . Hal yang perlu Pihak Mandiri Cermati :1. Mengapa tidak ada pemberitahuan kepada Nasabah apabila ada pemblokiran Kartu ATM , bagaimana jika nasabah tersebut membutuhkan uang di tengah malam saat kondisi urgensi, dan karena hal tersebut sang nasabah tidak dapat mengabil uang dari ATM.2. Mandiri tidak dapat membuka blokir secarta online, dan harus ganti kartu.Hal ini sangat sangat bodoh. Terlebih apabila kejadian tersebut terjadi di hari libur atau hari besar, seperti yang saya alami.3. Mandiri dengan entengnya bilang apabila nasabah punya sms banking atau internet banking, maka dana nasabah di rekening bisa dialihkan dulu ke rekening kerabat lain. Ini juga sangat konyol. Bagaimana apabila nasabah tidak punya sms banking ataupun Internet banking?4. Dan untuk kondisi diatas, ternyata Mandiri tidak siap melayani Nasabah, seperti slogan yang tertulis dimana-mana .Yang Mandiri bisa hanya minta maaf. Mohon pihak Mandiri dapat menyampaikan permohonan maaf melalui media atas kejadian yang saya alami ini. Chandra Budiman K jl. Balairakyat KAV 96H Jakarta


1376 dilihat