Surat Pembaca Indonesia

AXA Financial Mengecewakan

Finansial

Saya memiliki Polis Axa Financial sejak April 2010. Tanpa pernah mengalami sakit serius hingga harus di rawat di rumah sakit, pada Mei 2012 yang mana harus masuk ruang operasi karena ditemukan Kista Dermoid yang sudah sangat besar. Karena yakin dan telah membaca di polis yang saya miliki bahwa bedah kista termasuk dalam kategori program tambahan yang saya ambil, demi kesehatan saya, maka saya melakukan operasi. Tetapi setelah melakukan klaim 2x karena klaim awal ditolak.Yang kedua Axa Financial memvonis dalam surat tolakannya bahwa kista yang saya alami ini adalah"Kista bawaan sejak lahir". Sementara dokter spesialis yang menangani menandatangani surat keterangan (cap RS) bahwa penyakit ini bukan penyakit keturunan atau bawaan sejak lahir. Kecewa dan geram, karena asuransi terkenal ini mem-Vonis sedemikian rupa. Sementara asuransi lainnya setelah re-chek ke RS, membayarkan klaim yang memang ada dalam program (kamar rawat inap).Sementara saya tahu berapa plafon yang menjadi acuan penggantian, tetapi VONIS yang dijatuhkan asuransi ini bertentangan dengan keterangan dokter spesialis yang merawat saya. Himbauan kepada calon / pemegang polis agar berhati-hati walaupun didalam polis tertulis program tambahan yang bisa di klaim. Jelas-jelas merugikan pemegang polis dalam kondisi yang tidak disangka terjadi. Terima kasih kepada Kompas.com atas dimuatnya surat ini. Angelica Rangga Bulawan T Jl. Kramat VII No. 24B Jakarta 10450


1307 dilihat