Pendaftaran Online BPJS Bermasalah
14 August 2014
Finansial
Saya mendaftar BPJS secara online melalui www.bpjs-kesehatan.go.id dikarenakan anjuran dari petugas di kantor BPJS Surabaya untuk menghindari antrian, meskipun website tersebut sangat sulit untuk diakses namun akhirnya saya bisa mendaftar pada 7 Agustus 2014 pukul 3 dini hari. Saya mengikuti alur yang diberikan sesuai dengan arahan dari website tersebut, dan berhasil hingga saya mendapat konfirmasi melalui email. Saya berhasil mencetak nomor virtual account yang diberikan sekaligus membayar premi pertama. Namun masalah mulai muncul ketika akan mencetak e-ID untuk ditukarkan dengan kartu BPJS di kantor BPJS setempat, link yang diberikan tidak dapat diakses lagi hingga saat ini. Saya menghubungi call center BPJS 500400 dan ternyata saya diarahkan utk mendatangi kantor BPJS setempat utk mencetak kartu BPJS dengan persyaratan lengkap, diantaranya e-ID atau formulir yang tercetak pada saat pendaftaran online tersebut. Konyol sekali, link tidak bisa diakses, e-ID dan form tersebut jelas tidak bisa dicetak. Pada 14 Agustus 2014 saya mendatangi kantor BPJS Surabaya utk cetak kartu, namun seorang satpam yg menangani antrian disana bernama Bagus P. menyatakan tidak bisa dicetak karena tidak ada e-ID ataupun form auto generate dari pendaftaran online tersebut. Saya diarahkan untuk mengambil kertas formulir dan menulis ulang semuanya serta mendaftar ulang sebagaimana pendaftaran offline. Lalu apa gunanya membuat sistem pendaftaran online kalau hanya untuk mempersulit dan mengecoh masyarakat.? Bahkan sampai saat tulisan ini saya buat, website BPJS tidak bisa diakses, begitu pula link cetak e-ID yang saya terima dari pendaftaran online tersebut. Apakah BPJS setengah hati dalam membuat layanan ini.? atau memang sengaja membuat celah bagi praktek percaloan untuk pengurusan kartu BPJS.?
1274 dilihat