Surat Pembaca Indonesia

Petugas Adira yang Mempermainkan

Finansial

Jakarta - Saya adalah nasabah Adira yang membeli laptop via kredit selama 24 bulan. Sampai surat ini ditulis sudah berjalan angsuran ke-18 bulan Agustus 2010 kemarin. Jatuh tempo pembayaran tanggal 18-23 setiap bulannya. Beberapa hari ini saya ditelepon dari nomer 08999099246 dan 08989678999 yang mengaku dari pegawai Adira Jakarta. Pegawai Adira 'Pusat' mengatakan bahwa untuk angsuran ke-18 bulan Agustus 2010 sampai sekarang masih belum dibayar sehingga mereka dengan rajinnya menelepon saya setiap hari. Saya jadi terkejut karena untuk angsuran ke-18 sudah saya bayarkan sejak tanggal 21 Agustus 2010 jam 13:22:21 WIB sesuai yang tertera di bukti transaksi pembayaran. Saya langsung menghubungi via telepon Kantor Adira Cabang Solo yang diterima oleh Ibu Endang. Informasi yang saya peroleh, "untuk pembayaran bulan Agustus 2010 sudah diterima oleh pihak Adira, sedangkan untuk Adira Jakarta yang sering menelpon Bapak, bilang aja untuk konfirmasi dulu ke Adira Cabang Solo sebelum menelepon Bapak". Sesuai anjuran dari Ibu Endang petugas Adira Cabang Solo saya mengatakan demikian kepada petugas Adira 'Pusat' yang menelepon saya. Petugas 'Pusat' tersebut tetap bersikeras bahwa data pembayaran saya belum masuk dan sudah terlambat kurang lebih 23 hari. Tanpa banyak bicara saya langsung minta nomor faks Adira 'Pusat' untuk mengirim bukti pembayaran bulan Agustus 2010. Eh, petugas Adira 'Pusat' tadi bertanya lagi, "angsuran bulan Agustus sudah dibayarkan Pak?" Langsung saya jadi emosi. Ini orang atau robot yang telepon. Dalam pikiran saya seperti itu. Mohon untuk Adira supaya mendidik lagi pegawainya dalam hal koordinasi pusat dan cabang. Selain itu juga mohon dibina agar petugasnya jangan jadi robot. Terima kasih.? Antonius Oenadi Griya Tiara Ardi Blok C 4 Surakarta cakra03@gmail.com? 085647117920 ?(msh/msh)


794 dilihat